Sayangnya prosedur di atas tidak akan menghapus windows boot loader, sehingga setiap PC Anda booting pasti akan ada dua pilihan OS yang ditampilkan. Nah, untuk membersihkan boot loader (milik Windows 7 Professional tadi) Anda membutuhkan sedikit usaha. Caranya tidaklah rumit, yaitu :..
- Masuklah ke DOS, klik Start, ketik CMD, tekan Enter.
- Setelah Anda berada dalam jendela DOS ketik bcdedit kemudian tekan Enter. Perhatikan Windows Boot Loader yang ditampilkan, {current} adalah loader yang aktif dimana Anda sekarang bekerja, abaikan yang ini perhatikan yang diatas, yaitu {56....dst} ini yang akan dihapus.

- Hapus boot loader tadi dengan mengetik bcdedit delete {56...} /f (lihat gambar di bawah ini, sesuaikan dengan Windows Boot Loader milik Anda)

Jika tidak ada kesalahan maka akan ada konfirmasi berhasil seperti tampak pada gambar di bawah ini:
- Restart.
